15 Ucapan Ulang Tahun untuk Ibu yang Menyentuh Hati | Outerbloom
Advertisement
Advertisement

15 Ucapan Ulang Tahun untuk Ibu yang Menyentuh Hati

Momen istimewa orang terkasih merupakan waktu yang tepat untuk mengungkapkan rasa sayang dan syukur kita karena telah memiliki mereka di dunia ini. Terlebih, ketika yang dirayakan adalah ulang tahun sang ibu, sosok yang sangat berharga dalam hidup kita karena telah melahirkan dan juga merawat kita tanpa pamrih. 

15 Ucapan Ulang Tahun untuk Ibu yang Menyentuh Hati

TENTUNYA kita ingin sekali memberikan hadiah spesial di hari ulang tahunnya, namun sisi sederhana yang bisa dilakukan dan sangat berarti bagi seorang ibu adalah mendapatkan perhatian seperti ketika kita memberikan ucapan selamat ulang tahun untuk ibu. Meski sederhana, namun momen itu adalah spesial baginya.

Anda bisa menyampaikan ucapan ulang tahun untuk ibu tercinta dengan berbagai cara seperti memberikannya ucapan ulang tahun yang disampaikan melalui surat, mengirimkan ucapan dengan video unik yang Anda buat, maupun berupa puisi ulang tahun untuk ibu.

Anda juga bisa menyampaikan ucapan selamat ulang tahun untuk ibu dengan menghadiahinya sesuatu yang ia sukai seperti makanan kesukaannya, hal yang berhubungan dengan hobinya, maupun barang yang sedang diinginkannya.

Ucapan ulang tahun biasanya disampaikan di dalam kartu ucapan. Tapi bagi Anda yang tinggal berjauhan dari sang ibu, kartu digital atau electronic card bisa jadi pilihan yang menarik, seperti fitur yang dimiliki oleh Outerbloom.com.

Buka halamannya dengan klik di sini, pilih desain yang Anda sukai dan ketik pesan sesuai dengan keinginan hati. Setelah itu, tinggal download dan kirimkan kepada ibunda tercinta. Asiknya lagi, fitur ini gratis jadi Anda bebas berkreasi sebanyak-banyaknya!

Nah, bagi Anda yang masih bingung untuk membuat kalimat indah sebagai pelengkap hadiah kejutan yang telah Anda siapkan, berikut ini 15 ucapan ulang tahun untuk ibu tercinta yang dapat Anda gunakan

Ucapan ulang tahun menyentuh yang bisa Anda ucapkan di hari ulang tahun ibu

  1. Ibu adalah seorang wanita yang cantik, penuh kasih, luar biasa, dan menjadi sedikit lebih tua hari ini tidak akan mengubah itu semua. Aku mengucapkan selamat ulang tahun untukmu, Ibuku sayang.
  2. Ibu, engkau dilahirkan untuk menjadi ibuku _____ tahun yang lalu. Aku sangat berterima kasih dan sangat bangga karena Ibu dilahirkan untuk tujuan mulia menjadi orang yang sangat berpengaruh dalam hidupku. Selama ulang tahun Ibuku, aku selalu mencintai Ibu.
  3. Bu, aku pasti ingin mengucapkan selamat ulang tahun untukmu. Ibu sangat berperan dalam hidupku. Semoga Tuhan selalu melindungi dan memberikan bahagia di sepanjang usia Ibu.
  4. Aku mencintai Ibu dan ingin mengucapkan ulang tahun terbaik untuk engkau.
  5. Seiring bertambahnya usia, kita belajar. Ibu telah mengajariku dengan baik, dan sekarang setelah umur Ibu bertambah, Aku berharap dapat terus belajar hal-hal baru dari Ibu di tahun mendatang. Selamat ulang tahun, Ibu terbaikku.

Ucapan ulang tahun unik yang bisa Anda ucapkan di hari ulang tahun ibu

  1. Aku tahu persis apa yang Ibu inginkan untuk ulang tahun tahun ini. Aku keluar rumah selama sehari dan ibu bisa bersantai sejenak di rumah. Selamat ulang tahun, Bu!
  2. Ibu, wanita yang selalu panik ketika dirinya merasa tidak muda lagi. Momen yang membuat Ibu panik akhirnya terjadi lagi. Meski engkau bertambah tua, namun Aku selalu mencintai Ibu. Selamat ulang tahun
  3. Ingat bagaimana ketika dulu Aku memberi Ibu kartu ulang tahun buatan sendiri yang terlihat sangat lucu? Oh ya, aku masih melakukannya. Selamat ulang tahun, Bu. Engkau ibu super keren yang selalu aku miliki.
  4. Ibu, ingat ketika Ibu memberiku surprise ulang tahun dan mengerjaiku? Inilah saat yang kutunggu untuk membalasnya dan menyatakan betapa aku sangat mencitai Ibu! Selamat ulang tahun untuk ibuku, sahabat sejati dalam hidupku.

Ucapan ulang tahun quotes yang menggambarkan pribadi seorang ibu

  1. "Saya sadar ketika kita melihat ibu, kita sedang melihat cinta paling murni yang pernah kita kenal. ” - Mitch Albom
  2. "Cinta ibu adalah kebahagiaan, damai, tidak bisa didapatkan dari manapun, dan tidak terbalaskan. Jika Anda mendapatkan cinta ibu, itu seperti sebuah berkat; jika tidak ada cintanya, seolah-olah semua keindahan telah hilang dari kehidupan. ” - Erich Fromm
  3. "Ibuku adalah wanita paling cantik yang pernah aku lihat. Aku berutang pada ibuku. Aku menghubungkan kesuksesanku dalam kehidupan dengan pendidikan moral, intelektual, dan fisik yang aku terima darinya. ” - George Washington
  4. "Karena cinta terhadap ibu tak akan pernah terbalaskan oleh cinta apapun, karena seribu cinta yang kamu berikan pada ibu, tak sebanding dengan seluruh jiwanya yang ia berikan untuk kebahagiaan anaknya."
  5. "Seorang ibu adalah sahabat sejati yang kita miliki, ketika cobaan berat yang menimpa kita, ketika kesulitan menggantikan kemakmuran, ketika teman-teman meninggalkan kita, ketika masalah menebal di sekitar kita, dia masih akan berpegang teguh pada kita, dan berusaha dengan ajaran dan nasihat baiknya untuk menghilangkan awan kegelapan, dan menghadirkan kedamaian kembali ke hati kita. ” - Washington Irving
  6. "Seorang ibu bukanlah seseorang untuk bersandar, tetapi seseorang untuk membuat kita tidak perlu untuk bersandar. " - Dorothy Canfield Fisher
icon-arrow-left Kembali ke Inspirations

STAY IN TOUCH

Keranjang Belanja